Sabtu, 26 November 2011

27 September ~ 1 Oktober 2011 ~ MUNAS V PPCI di Bekasi

Menghadiri MUNAS V PPCI di Islamic Centre Bekasi. Dihadiri oleh DPD - DPD PPCI dan beberapa organisasi anggota. Terpilih sebagai Ketua Umum PPCI adalah Drs. Gufroni Sakaril dan Ketua Dewan Pertimbangan adalah Siswadi, MBA.


























27 September 2011 ~ National Conference PPCI di Hotel Cemara

Menghadiri undangan National Conference PPCI di Hotel Cemara. Konferensi ini dilaksanakan dalam rangka mendesak pengesahan Ratifikasi Konvensi Penyandang Disabilitas oleh DPR RI









24 September 2011 ~ Evaluasi The End Indonesia Project YTLI 2011

Menghadiri undangan YTLI dan PERMATA dalam kegiatan Evaluasi The End Indonesia Project YTLI 2011 yang dilaksanakan di Gedung KPD Jongaya. Hadir pada acara tsb. utusan2 dari kabupaten2 a.l. Tator, Bone dan Makassar. Selain itu hadir pula Bpk La Heru mewakili Kadis. Sosial Kota Makassar. Kegiatan difasilitatori oleh sdr. Rachmat.










Kamis, 10 November 2011

2 September 2011 ~ Pemakaman sdr. Makmur Kam di Belloka Kab. Sidrap.

INNALILLAHI WA INNAILAIHI ROJIUN
TELAH BERPULANG KE RAHMATULLAH SDR. YANG KITA CINTAI YAITU :

SDR. MAKMUR KAM

BELIAU WAFAT TGL. 1 SEPTEMBER 2011 JAM 23.45 DI PINRANG. JENAZAHNYA DIKEBUMIKAN DI BELLOKA KAB. SIDRAP USAI SHALAT JUM'AT.
SELAMAT JALAN SAUDARA KAMI !! KAMI AKAN SELALU MENGENANGMU SEPANJANG HAYAT MASIH DIKANDUNG BADAN. 
SEMOGA ENGKAU DITERIMA DISISI PENCIPTAMU, ALLAH SWT.
KEPADA KELUARGA YANG DITINGGALKAN SEMOGA SABAR DAN TABAH. AMIEN..

KAMI KELUARGA BESAR PPCI SULAWESI SELATAN SANGAT BERDUKA DAN SANGAT KEHILANGAN. TERIMA KASIH SAUDARA ATAS JASA-JASAMU, KONTRIBUSIMU DAN PIKIRANMU DALAM MEMBANGUN KESADARAN MASYARAKAT SULAWESI SELATAN KHUSUSNYA KOTA MAKASSAR..

SEKALI LAGI SELAMAT JALAN SAUDARA KITA..!!!


Jenazah almarhum MAKMUR KAM
terbaring di belakang Mesjid,
sebelum dikebumikan.





Batu Nisan makam sdr. Makmur Kam






Sabtu, 27 Agustus 2011

28 AGUSTUS 2011 ~ UCAPAN SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI

ATAS NAMA KELUARGA BESAR PERSATUAN PENYANDANG CACAT INDONESIA PROPINSI SULAWESI SELATAN, KEPADA SELURUH REKAN, SAHABAT, HANDAI TAULAN, KELUARGA DAN SEMUA YANG MENGENAL ORGANISASI INI, SAYA MENGUCAPKAN :
" SELAMAT MERAYAKAN HARI KEMENANGAN YAITU HARI RAYA IDUL FITRI 1432 H. MOHON MAAF LAHIR & BATHIN, JIKA ADA KESALAHAN BAIK ITU UCAPAN MAUPUN PERBUATAN, SENGAJA MAUPUN TIDAK SENGAJA. SEMOGA AMALAN PUASA KITA MENDAPAT RIDHO NYA. SEMOGA KE DEPAN KITA MEMPEROLEH KESEHATAN, REJEKI YANG HALAL DAN MELIMPAH SERTA UMUR YANG PANJANG. AMIEN"

WASSALAM,
BAMBANG PERMADI

25 Agustus 2011 ~ Buka Puasa Bersama dengan PPCI Sul. Sel.














Melaksanakan Buka Puasa Bersama di Sekretariat PPCI Sul. Sel. Dihadiri oleh 150 orang peserta dari berbagai unsur organisasi disabilitas a.l. PERTUNI, PERMATA, HWPCI, FKPCTI, GERKATIN, PPCI an YTLI serta warga setempat.Dipandu oleh sdr. Makmur Kam kemudian sdr. Irwan Jabar, S. Ag. membacakan ayat2 suci Al Qur'an. Selanjutnya pengantar oleh Ketua PPCI Sul.Sel. dan ditutup dengan Kultum oleh Ustadz DR. Rasyid. Pada kesempatan itu juga dibagikan paket sembako sebanyak 100 paket bagi penyandang disabilitas yang kurang mampu, juga pembagian THR untuk Pengurus PPCI Sul. Sel. Untuk Buka Puasa maka PPCI Sul. Sel. mendapat sumbangan makanan buka puasa dari Yayasan Bina Mandiri ( YBM ) dan Hj. Ramlah ( Ketua GERKATIN )


























15 Agustu 2011 ~ Penandatanganan MoU antara PPCI Sul. Sel. dengan IAI Sul. Sel.

Melaksanakan MoU antara PPCI Sul. Sel. dengan IAI Sul. Sel. setelah kegiatan workshop IAI tentang software Autodesk bagi anggota IAI. MoU sendiri berisi tentang hal-hal sbb : melakukan kerja sama dalam bidang pelatihan aksesibilitas kepada para anggota IAI, kerja sama dalam penuntasan Perda Aksesibilitas di Kota Makassar dan penyebaran isue aksesibilitas ke tingkat propinsi Sulawesi Selatan. Dilanjutkan dengan buka puasa bersama dengan anggota IAI dan masyarakat sekitar. Kegiatan berlangsung di Sekretariat IAI Jl. Toddopuli VII Makassar.