Rabu, 01 Mei 2019

2 Mei 2019 ~ Kunjungan ke 2 Road Show PPDI Sulsel ke Palopo

 Hari kedua Kunjungan Road Show Ketua Ppdi Sulawesi Selatan Bpk Bambang Permadi ke Kota Palopo dalam rangka persiapn Perda Disabilitas Kota Palopo..

Memory 2 Mei 2019


1 Mei 2019 ~ ROAD SHOW PPDI SULSEL KE PALOPO

Road Show PPDI Sulawesi Selatan dalam rangka awal Pembentukan Perda Disabilitas Kota Palopo..

1 Mei 2019 



1 Mei 2019 ~ KUNJUNGAN KE SDR. SUPRIADI, WKL. SEKRETARIS PPDI LUWU UTARA

KUNJUNGAN KE SDR. SUPRIADI, WKL. SEKRETARIS PPDI LUWU UTARA. RUMAH SDR. SUPRIADI INI YANG AKAN DIJADIKAN TEMPAT PERTEMUAN 2 MEI 2019. TEMPATNYA LUMAYAN JAUH ( 20 KM DARI TEMPAT MENGINAP ). TAPI BAGI MEREKA YG ADA DI LUWU, JARAK 20 KM ITU DEKAT. ALHAMDULILLAH, TEMAN2 KITA DI LUWU UTARA BANYAK YG PUNYA PEKERJAAN.




1 Mei 2019 ~ KUNJUNGAN KE RUMAH SDR. MAKMUR, KETUA PPDI LUWU UTARA

 1 MEI 2019 ~ KUNJUNGAN KE RUMAH SDR. MAKMUR, KETUA PPDI LUWU UTARA



Senin, 29 April 2019

30 April 2019 ~ Pertemuan dengan Pengurus PPDI Kota Palopo dalam rangka Identifikasi Awal untuk mendorong kebijakan pro disabilitas Kota Palopo

Pertemuan dengan Pengurus PPDI Kota Palopo dalam rangka Identifikasi Awal untuk mendorong kebijakan pro disabilitas Kota Palopo. Pemkot Palopo dalam hal kebijakan pro disabilitas, telah menetapkannya dalam Prolegda no. 14 Tahun 2019. Ini menjadi milestone sebagai titik awal kami akan mengawal kebijakan pro disabilitas agar bisa ditetapkan pada tahun 2019. Pertemuan diadakan di Sekretariat NPC Kota Palopo yang berada di Stadion Lagaligo. Dihadiri oleh 16 orang terdiri atas Pengurus PPDI Palopo dan pemerhati disabilitas 3 orang. Tujuan pertemuan ini selain sebagai ajang silaturahim, juga untuk identifikasi awal sesuai analisa SWOT dan menyatukan pemahaman terkait issue2 disabilitas. Semoga ada kelanjutan dari pertemuan ini. Kegiatan ini didukung sepenuhnya oleh DRAF



Rabu, 24 April 2019

25 April 2019 ~ BERITA ACARA PENETAPAN ANGGOTA TERPILIH KOMISI DAERAH DISABILITAS KOTA MAKASSAR

BERITA ACARA

PENETAPAN ANGGOTA  TERPILIH

KOMISI DAERAH DISABILITAS KOTA MAKASSAR

 

Pada hari ini, Kamis 25 April 2019 jam 15.00, bertempat di : Sekretariat PPDI Sulsel, Jalan Melati I No. 3, Kompleks Maizonette ~ Makassar, kami anggota Tim Formatur / Tim Seleksi telah menetapkan nama- nama di bawah ini sebagai anggota Komisi Daerah Disabilitas Kota Makassar Periode 2019 ~ 2024 dengan pertimbangan terlampir.

Bahwa nama-nama tersebut terdiri atas berbagai kalangan baik akademisi, pemerhati disabilitas dan profesi sebanyak 9 ( Sembilan ) orang sebagai berikut :

1)      Kandacong, S.Pd. ( Disabilitas Netra )

2)      Maria Un ( Disabilitas Daksa )

3)      Doddy Tumanduk, SH, MH. ( Akademisi )

4)      Rosmiati Sain, SH. (Pemerhati Disabilitas )

5)      Abd. Azis, SH. ( Profesional )

6)      Lina May ( Pemerhati Disabilitas )

7)      Widyastuti, S.Psi, M.Psi ( Psikolog )

8)      Nia Selestin ( Disabilitas Daksa )

9)      Mustaqim, S. Kom ( Disabilitas Rungu )

Demikian hasil keputusan Tim Formatur/ Tim Seleksi untuk ditetapkan sebagai  Anggota Komisi Daerah Disabilitas Kota Makassar Periode 2019 ~ 2024.

Makassar, 25 April 2019

Yang Setuju dan Bertanda Tangan,

NO

NAMA

TANDA TANGAN

1

Adnan Buyung Azis, SH, MH.

 

2

Bambang Permadi S.K.

 

3

Kasmir Padalingan

 

4

Rosniaty Azis, SP, M.Si.

 

5

Rahimi

 

  

Senin, 22 April 2019

23 April 2019 ~ Launching program LEAP di Claro Hotel

Sosialisasi hasil kajian awal penyandang disabilitas dalam sektor ketenagakerjaan dan launching program LEAP di Claro Hotel.

Kota Makassar, 23 April 2019
Oleh HWDI Sul-Sel yg disupport Yayasan NLR Indonesia