Acara buka puasa bersama juga digelar oleh IWATI ( Ikatan Wanita Tionghoa Indonesia ) bekerjasama dengan MTC. Acara ini berlangsung di MTC lantai 4 pada tgl. 16 September 2008. Pada kesempatan ini IWATI mengundang 110 penca utusan PPCI Sul. Sel. dan 110 penca binaan PSBD Wirajaya Makassar. Ketua IWATI, Ibu Lucy mengucapkan selamat berbuka puasa dan selamat hari Raya Idul Fitri disertai permohonan maaf lahir bathin baik sebagai pribadi maupun atas nama Pengurus IWATI. Ucapan terima kasih dari PPCI Sul. Sel. disampaikan oleh Ketua PPCI Sul. Sel. kepada IWATI beserta anggotanya. Sebagai fasilitator acara ini adalah Bpk. Ronny Japasal dkk. ( bpsk )
Rabu, 17 September 2008
BUKA PUASA BERSAMA IKATAN WANITA TIONGHOA INDONESIA (IWATI) DI MTC
Organisasi ini lahir tgl. 11 Maret 1987 di Jakarta dengan nama PERSATUAN PENYANDANG CACAT INDONESIA.Setelah MUNASLUB di Balikpapan Kaltim tanggal 11 - 14 Desember 2012, maka organisasi telah berganti menjadi PERSATUAN PENYANDANG DISABILITAS INDONESIA. Nama inipun sekarang telah berubah berdasarkan keputusan MUNAS PPDI 2016 di Yogyakarta menjadi PERKUMPULAN PENYANDANG DISABILITAS INDONESIA atau PPDI. Kami adalah perpanjangan tangan PPDI Pusat yang ada di Provinsi Sulawesi Selatan yg ber ibukota di Makassar. Alamat sekarang di Kompleks Mawar Blok B1 No. 5 Jalan Pengayoman, Kel. Masale, Kec. Panakkukang, dimana sebelumnya kami tinggal di Sekretariat lami di Kompleks MAIZONET Jl. Melati I No. 3 Telp. (0411)4672532 ( Belakang Kantor Darma Wanita Kota Makassar )~ Makassar. Untuk lebih jelasnya, silahkan pembaca untuk menyimaknya pada perkenalan kami. Mohon maaf jika dalam penyampaian ada kesalahan. Mohon lihat tab Profil PPDI Prov. Sulawesi Selatan. Terima kasih.
Wassalam,
Bambang Permadi S.K.
Ketua
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
1 komentar:
SEMOGA KEGIATAN INI DI TIRU OLEH SEMUA ORGANISASI. BUKAN HANYA PADA RAMADHAN TAPI...ORANG CACAT KADANG HANYA SEBGAI OBJEK. NAMUN JADIKAN MEREKA SEPERTI DI INGGRIS CONTOHNYA YANG PUNYA PERAN SAMA DENGAN ORANG LAIN.
ZAINAL LANNUR ALMAKASSAARI DAENG MANGASA.
KAUM PINGGIRAN
Posting Komentar