Rabu, 19 Agustus 2009

RAKERNAS VI PPCI DI ASRAMA HAJI BEKASI


29 ~ 31 Juli 2009 ~ Dalam rangka pemberdayaan organisasi & ekonomi penyandang cacat, maka PPCI telah menggelar Rapat Kerja Nasional ( RAKERNAS ) ke 6 PPCI di Asrama Haji Bekasi. Dibuka oleh Dirjen Yanrehsos, Bpk. DR. Sunusi mewakili Menteri Sosial R.I. RAKERNAS diikuti oleh 105 orang peserta dari 22 DPD PPCI. Dari Sulawesi Selatan hadir 5 orang peserta a.l. Hj. Ramlah ( perempuan, tuna rungu ), Rosmiati Guntur ( perempuan, tuna daksa ), Manggo ( pria, tuna daksa ), Muh. Nasir ( pria, tuna rungu ) & Bambang Permadi ( pria, tuna daksa ). DPD PPCI yang hadir a.l. Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Jambi, Kepri, Jawa Barat, Yogyakarta, Aceh, DKI Jakarta, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Papua, Sumatera Barat, Lampung dll. Selain DPD-DPD PPCI juga hadir organisasi kecacatan lainnya a.l. HWPCI, PERTUNI, GERKATIN dll.

Tidak ada komentar: